Jayapura, 10 Maret 2025
INFO HUMAS PAPUA - Bertempat di Pantai Mettu Debi, Kakanwil Kemenkum Papua Anthonius M Ayorbaba di dampingi Ketua DWP Kemenkum Papua Naomi Ayorbaba menghadiri Ibadah Syukur dalam rangka Memperingati Pekabaran Injil Ke-115 di Tanah Tabi Tahun 2025. Senin (10/3)
Ibadah Syukur memperikari Pekabaran Injil Ke-115 di Tanah Tabi mengambil tema “ Kasih Kristus Kemandirian Gereja Mewujudkan Keadilan, Perdamaian Dan Kesejahteraan.
Turut hadir Walikota Jayapura Abisai Rollo, Wakil Walikota Ir. Rustan Saru, Forkopimda Kota Jayapura, Ketua Klasis GKI Port Numbay dan juga tamu undangan
Kegiatan ibadah ini diawali dengan Perayaan Walikota dan Ketua Klasis Port Numbay dalam memulai ibadah syukuran Injil masuk di tanah tabi.
Kakanwil Kemenkum Papua Anthonius M Ayorbaba, dalam ibadah mengajak masyarakat Tanah Tabi untuk membangun Tanah Tabi dengan humanis, Injil telah mewartakan kepada kita bahwa kita hidup harus saling mencintai, yang lemah lembut dan rendah hati.
“Hidup dalam kedamaian dan perluasan persahabatan yang hakiki tanpa melihat latar belakang suku ras dan agama, hidup berdampingan dalam kebahagiaan, maka Tuhan pun senyum melihat kita hidup rukun. Ujar Anthonius (Humas Kumham Papua)