Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Featured

Sosialisasi Kekayaan Intelektual dan Indikasi Geografis, Kanwil Kemenkumham Papua Siap Dukung Pengembangan Produk Lokal Kabupaten Mimika

WhatsApp_Image_2024-11-29_at_16.24.11.jpeg
 
 
Mimika - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Papua menggelar Sosialisasi terkait Kekayaan Intelektual dan Indikasi Geografis kepada pemerintah daerah dari kota dan kabupaten Mimika di Provinsi Papua Tengah. Jumat (29/11/24) Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman pemerintah daerah mengenai pentingnya perlindungan kekayaan intelektual dan manfaat dari pengakuan indikasi geografis terhadap produk lokal unggulan di wilayah masing-masing. Dalam Laporan yang disampaikan oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Max Wambrau menyampaikan bahwa tujuan dari Sosialisasi ini adalah menambah wawasan atau pengetahuan berbagai pihak baik pelaku usaha, sektor industri umum/UMKM dan ekonomi kreatif, akademisi/ sentra Kekayaan Intelektual, dan instansi terkait khususnya dalam meningkatkan kesadaran akan perlindungan Kekayaan Intelektual dan pentingnya melindungi desain industri yang berpotensi memiliki nilai ekonomis tinggi dan pada akhirnya dapat menyokong pertumbuhan ekonomi di Provinsi Papua Tengah lebih khusus kabupaten mimika.
 
WhatsApp_Image_2024-11-29_at_16.24.14.jpeg
Dalam sambutannya, Kepala Kanwil Kemenkumham Papua, Anthonius M Ayorbaba menekankan bahwa kekayaan intelektual memiliki peran strategis dalam mendorong inovasi, kreativitas, dan ekonomi daerah. Produk-produk lokal yang unik dan khas dari masing-masing wilayah dapat didaftarkan sebagai kekayaan intelektual, baik dalam bentuk hak cipta, merek, paten, maupun indikasi geografis, sehingga mendapatkan perlindungan hukum dan nilai tambah secara ekonomi. "Kekayaan intelektual bukan hanya tentang perlindungan hukum, tetapi juga tentang bagaimana pemerintah daerah bisa memaksimalkan potensi produk lokal dengan pengakuan yang sah secara nasional dan internasional," ujar Anthonius. Lebih lanjut Anthonius menjelaskan Kabupaten Mimika yang terletak di bagian selatan di Provinsi Papua Tengah, memiliki bentang alam yang lengkap mulai dari mangrove di wilayah pesisir, hutan rawa gambut, hutan dataran rendah, daerah pegunungan hingga zona alpin es yang didalamnya terkandung keanekaragaman hayati dan hewan ciri khas Kabupaten Mimika.
 
WhatsApp_Image_2024-11-29_at_16.24.16.jpeg
 
Berdasarkan hal tersebut diatas Potensi Kekayaan Intelektual di Kabupaten Mimika sangat besar, terutama Kekayaan Intelektual Komunal yang terdiri dari Ekpresi Budaya Tradisional, Pengetahuan Tradisional, Potensi Indikasi Geografis, dan Sumber Daya Genetik. Kekayaan Intelektual tersebut perlu dilindungi dan diberdayakan melalui inventarisasi/ Pendaftaran kekayaan Intelektual Komunal. Salah satu kopi ternama asal Indonesia, yang bahkan beberapa kali dilirik oleh kedai kopi waralaba besar dunia, berasal dari Papua, namanya kopi Amungme Gold. Kopi Amungme Gold dibuat dari varietas khusus kopi arabika yang telah dibudidayakan di dataran tinggi Papua. Tepatnya, di ketinggian 1.400–2.000 meter di Gunung Nemangkawi selama kurang lebih 40 tahun. Tapi sampai saat ini kopi Amungme Gold belum didaftarkan sebagai merek dan Indikasi Geografis Kabupaten Mimika.
 
WhatsApp_Image_2024-11-29_at_16.23.50.jpeg
 
Merek dan indikasi geografis mendapat perlindungan hukum apabila didaftarkan, siapa yang pertama kali mendaftarkan maka dia akan mendapat perlindungan hukum (First To File)." Jelasnya Melalui Kegiatan Sosialisasi Kekayaan Intelektual ini, diharapkan dapat mendorong peningkatan pendaftaran kekayaan intelektual serta mendorong Stakeholder di Kabupaten Mimika agar memberikan perhatian nyata terhadap kekayaan intelektual di Papua Tengah khususnya di Kabupaten Mimika agar tercipta pelestarian dan perlindungan hukum, sehingga hasil karya intelektual baik personal maupun komunal di Kabupaten Mimika dapat memberikan manfaat yang nyata secara ekonomi bagi masyarakat kita. Saya berharap kegiatan Sosialisasi ini tidak berhenti sampai di sini saja, akan tetapi dapat ditingkatkan koordinasi sehingga dapat terjalin kerjasama dalam bidang hukum dan HAM khususnya dalam bidang hukum kekayaan intelektual dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Papua. "Pungkas Kakanwil Anthonius M Ayorbaba Kegiatan di lanjutkan dengan diskusi bersama para peserta UMKM ekonomi kreatif TIFA KREATIF Kabupaten Mimika. (Humas Kumham Papua - Pasti Tifa).
 
WhatsApp_Image_2024-11-29_at_16.24.20.jpeg
 
logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
PROVINSI PAPUA
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   Telp. (0967)586147 
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    papuapengaduan2022@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI JAWA BARAT


facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Raya Abepura No.37 Jayapura
PikPng.com phone icon png 604605   +62 813-4674-7744
PikPng.com email png 581646   kanwil.papua@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   rankerarata@gmail.com

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI