INFO HUMAS PAPUA - Wakil Menteri Hak Asasi Manusia (Wamenham) Mugiyanto, dan Pejabat Pimti Pratama Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Kanwil (HAM) Papua bertemu Penjabat (PJ) Gubernur Papua Ramses Limbong di Ruang kerja Gubenur.
“Kunjungan ke PJ Gubernur Papua untuk memperat silaturrahmi dan memperkuat pelaksanaan tugas Kemenham dengan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Papua,” ungkap Wamenham dalam keterangannya di Ruang kerja Gubernur.
Lebih lanjut, Mugiyanto mengatakan bahwa Kemenham meminta dukungan dari Pemprov papua agar pelaksanaan tugas dan fungsi Kemenham di Wilayah dapat terus bersinergi dan berjalan dengan baik.
Kedatangan Wamenham di Sambut baik oleh PJ. Gubernur Papua, Ramses Limbong di dampingi PJ Sekda, Asisten I Gubernur dan Kepala Biro Hukum Setda provinsi Papua dalam pertemuan tersebut, PJ Gubernur menjelaskan terkait beberapa program kerja yang di laksanakan di Papua serta beberapa pelanggaran HAM yang perlu di tinjau bersama dalam memecahkan masalah ham di Papua.
Ramses Limbong berharab dengan pertemuan ini bisa menguatkan kerja sama Pemda provinsi Papua dengan Kanwil HAM, Kanwil Hukum Papua.
“Kami berharap kunjungan Wakil Menteri HAM ini dapat membantu meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat sipil dalam isu-isu HAM dan pembangunan di Papua ,” kata PJ Gubernur Ramses Limbong